Berita

    Mengapa Memilih New XL7 Hybrid? Keunggulan Ekonomis dan Lingkungan

    Sejak pertama dirilis, mobil ramah lingkungan keluaran terbaru dari Suzuki ini mendapat respon positif dari masyarakat Indonesia. Dihimpun dari berbagai sumber, alasan membeli New XL7 Hybrid yang dilakukan oleh sebagian orang karena mobil jenis ini irit bahan bakar. 

    Selain itu, mobil ini menggunakan teknologi modern serta ramah lingkungan. Masih ada beberapa poin plus lainnya yang menjadi pertimbangan kenapa harus memilih mobil hybrid keluaran dari Suzuki ini. Apa saja? Berikut ulasannya.  

    Begini Alasan Membeli New XL7 Hybrid dari Segi Manfaat Ekonomis dan Lingkungan

    Hanya dalam waktu 2 minggu sejak pertama kali diluncurkan, mobil SUV hybrid dari Suzuki ini sukses meraup angka penjualan hingga mencapai ribuan unit. Angka penjualan tersebut menjadi bukti bahwa masyarakat Indonesia melihat ada poin plus pada New XL7 Hybrid. 

    Poin plus inilah yang mendasari alasan mereka akhirnya memutuskan untuk membeli mobil berteknologi SHVS tersebut. Berikut beberapa alasan kenapa harus membeli New XL7 Hybrid dari Suzuki. 

     

    Efisien bahan bakar

     

    Efisiensi bahan bakar menjadi alasan membeli New XL7 Hybrid yang pertama. Pasalnya, mobil jenis ini telah menggunakan teknologi SHVS yang disertai dengan adanya baterai Lithium-ion berkapasitas besar. 

    Hadirnya teknologi ini berpengaruh pada konsumsi bahan bakar yang menjadi jauh lebih irit. Manfaatnya akan semakin terasa ketika berada di jalanan perkotaan yang padat lalu lintas dengan sistem stop and go.

    Tidak hanya itu, kapasitas baterainya pun lebih besar jika dibandingkan dengan mobil hybrid keluaran Suzuki lainnya seperti Ertiga Hybrid. 

    Jika pada New XL7 Hybrid menggunakan baterai berkapasitas 10 Ah, maka kapasitas baterai pada Ertiga Hybrid hanya 6 Ah. Intinya, berkat adanya motor listrik sebagai penggerak akan membantu mobilitas New XL7 Hybrid saat akselerasi. 

    Dalam kondisi normal, mobil hybrid akan bergerak menggunakan mesin bensin. Namun pada saat membutuhkan akselerasi yang lebih besar, maka yang akan bekerja adalah mesin bensin dibantu dengan motor listrik. 

    Dengan demikian, bahan bakar yang dikeluarkan menjadi jauh lebih irit dibandingkan mobil konvensional. Tidak hanya itu, New XL7 Hybrid juga cukup bertenaga dalam menangani berbagai kondisi jalanan. 

    Akselerasinya pun halus sehingga membuat pengalaman berkendara bersama keluarga terasa menyenangkan.