Bebas Bau! Tips Memilih Pewangi Mobil
Meski Anda bisa memilih aroma pewangi sesuka hati Anda, namun sebaiknya hindari memasang pewangi mobil dengan aroma yang terlalu tajam atau menyengat.
Aroma pewangi yang terlampau menyengat justru akan membuat penumpang tidak nyaman sampai mual saat perjalanan.
- Letakkan di Lokasi yang Tepat
Supaya kinerja pewangi bisa maksimal maka Anda perlu meletakkan pewangi mobil di lokasi yang tepat sesuai dengan jenisnya.
Misalnya, Anda sebaiknya tidak meletakkan parfum jenis gel dekat dengan AC mobil karena bisa meninggalkan bekas noda pada AC.
Apabila Anda memilih pewangi mobil gantung, maka usahakan meletakkan pewangi pada area yang tidak mengganggu pandangan Anda saat mengemudi.